Petani Sawah Buana Sari Desa Tolai, Menanti Pembangunan Bendungan

 

faktabaruu.net -Parimo-Adalah Petani Desa Tolai Buana Sari berharap dengan rencana dibangunnya bendungan untuk mengairi sawah didaerah tersebut pada Juli 2023 mendatang, lokasi persawahan diharapkan terairi dengan baik.

Demikian diungkapkan Yonela, salah anggota kelompok tani Buana Sari, Desa Tolai saat dikonfirmasi terkait informasi pembangunan bendungan Buanasari, Selasa, (7/3/2023) pagi.

Dirinya mengatakan rencana pembangunan bendungan untuk mengairi sawah di Buanasari, sangat penting dilakukan. Menurutnya hal tersebut untuk mengantisipasi banjir yang sering meluap dilokasi persawahan tersebut.

Saat ini lanjut, Yonela petani masih mengelola sawah yang begitu luas didesa Tolai tersebut, dan sebelum adanya pembangunan bendungan, pihaknya masih bisa menanam padi satu sekali saja.

" Bulan April 2023 ini kami petani di daerah ini akan menanam sekali lagi, usai itu baru dilakukan penutupan ,dengan harapan diantara waktu air ditutup otomatis sawah akan kering. Meskipun demikian lokasi persawahan bisa kami tanami jagung," ungkapnya.

Mereka berharap Dinas Pertanian dapat menyiapkan bibit jagung, untuk ditanami para petani di ladang nya.

"Jika bendungan sudah selesai dikerjakan maka petani sekitar akan kembali menanam padi, tentunya air yang ada di bendungan nantinya lebih lancar dan tidak lagi banjir merendam lokasi persawahan warga petani Buana Sari," tutupnya. (Redaksi)