Pembangunan Puskesmas Towulu yang Putus Kontrak akan Segera Ditender Ulang

 


faktabaruu.net SIGI,– Pembangunan gedung Puskesmas Towulu, Desa Towulu, Kecamatan Kulawi, Kabupaten SIGI, Sulawesi tengah, yang putus kontrak karena tidak bisa menyelesaikan pekerjaan hingga batas akhir kontrak akan dilanjutkan kembali.

Untuk melanjutkan pekerjaan tersebut, Dinas Kesehatan, selaku Pengguna Anggaran (PA) akan melakukan tender ulang.

“Kalau saya berkeinginan pembangunan itu dilanjutkan tahun ini. Tentunya prosesnya harus ditender ulang, karena aturannya seperti itu,” kata Kepala Dinas Kesehatan, Dr.Sofyan M, M.Kes, Jumat  (2/9/2022).

Menurutnya, pembangunan akan segera dilakukan karena gedung tersebut berkaitan dengan pelayanan kesehatan yang kepada masyarakat. 

Sangat disayangkan, kata Dr.Sofyan, M, M.kes, pekerjaan tersebut hingga batas akhir kontrak belum selesai. Walaupun sebelumnya pihak PPTK telah mendorong rekanan untuk menyelesaikan pekerjaan secara maksimal.

Sopyan menambahkan, dari pagu anggaran sebelumnya untuk paket proyek pembangunan Puskesmas Towulu, APBD 2021 sebesar Rp 7.790.000.000,- mengalami kenaikan sebesar Rp 8 M .

"Selain item gedung Puskesmas, akan dibangun juga, ruang rawat inap, rumah dokter dan air bersih," akunya.(Redaksi )